Kapolres Sumbawa Barat AKBP Mustofa S. Ik., MH bersama Pengurus HMI Cabang Sumbawa Barat |
Sumbawa Barat - Kegiatan bakti sosial pembagian air bersih oleh Polres Sumbawa Barat bersama pengurus Himpunan Mahasiswa Islam Cabang Sumbawa Barat yang menggunakan 1 unit tangki air dan 1 unit water canon milik Polres.
Hadir dalam kegiatan bakti sosial pembagian air bersih tersebut, Kapolres Sumbawa Barat AKBP Mustofa S. Ik., MH, Kasat Intelkam IPTU Made Wikersa Yasa, Kapolsek Seteluk IPTU Mulyadi, KBO Intelkam IPDA Puguh Santoso dan Kasat Sabhara IPTU Arman Wijaya serta pengurus HMI Sumbawa Barat sebanyak 10 orang, Sekcam Poto Tano, Anggota Samapta Polres, Anggota Intelkam Polres dan Anggota Polsek Seteluk.
Kapolres bersama anggota dan pengurus HMI Sumbawa Barat berkumpul di Polres Sumbawa Barat, kemudian berangkat menuju lokasi bakti sosial pembagian air bersih yaitu di Desa Kiantar dan Desa Tuananga," jelas Paur Subbag Humas Bripka Mayadi Iskandar, Rabu, (16/10).
Ia juga muturkan, setelah sampai di Desa Kiantar dan Desa Tuananga Kecamatan Poto Tano, dilaksanakanlah bakti sosial pembagian air bersih oleh Polres Sumbawa Barat bersama pengurus HMI Cabang
Sumbawa Barat terhadap masyarakat.
Dilokasi pembagian air bersih, masyarakat sangat antusias dan bersyukur atas bantuan dari Polres dan pengurus HMI Cabang Sumbawa Barat. (LNG05)
0 Comments
Silahkan Berkomentar, Bebas Tapi Sopan.