Dikpora KSB Minta Sekolah Masukkan Sosialisasi Narkoba Ke Ekstrakurikuler

Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda Dan Olahraga, Drs. Mukhlis, M. Si
Sumbawa Barat - Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Sumbawa Barat Drs. Mukhlis, M. Si berencana akan memasukkan sosialisasi tentang bahaya narkoba di pelajaran ekstrakurikuler sekolah.

Pelajaran ekstrakurikuler tentang bahaya narkoba tersebut akan dimasukkan ke semua sekolah baik itu Sekolah Dasar dan Sekolah Menengah Pertama terkait bahaya narkoba. Di sana dari pihak sekolah bisa mengundang BNN, Kepolisian, Dinas Terkait untuk menyampaikan kepada siswa tentang bahaya penyalahgunaan Narkotika dan zat adiktif lainnya.

Setelah itu dilakukan oleh sekolah, Pihak sekolah juga mengundang kembali kedua orang tua murid untuk menyampaikan hal tersebut kepada orang tua murid agar terjalin sinergitas atau kerja sama antara kedua orang tua dengan sekolah.

"Karna narkoba sudah masuk ke lingkungan pendidikan, maka kita harus segera waspada dengan Narkoba," geramnya, Jum,at (6/12).

Ia menjelaskan, Tidak bisa hanya sekolah untuk memberikan pemahaman tentang bahaya narkoba, kedua orang tua juga harus berperan aktif termasuk lingkungan masyarakat agar menyelematkan generasi muda dari bahaya narkoba.

Sambung Muklis sapaan akrab, Dia menuturkan bahwa pihak sekolah juga bisa memanfaatkan hari Jum,at Imtaq untuk mengisi sosialisasi tentang bahaya Narkoba, terpenting sekolah harus segera mengirimkan surat.

Nanti disana sekolah bersama pihak terkait segera berikan ceramah kepada siswa baik saat jam ekstrakulikuler dan jam imtaq agar anak menjadi tahu tentang bahaya narkoba dan zat adiktif lainnya. (LNG05)

0 Comments

Silahkan Berkomentar, Bebas Tapi Sopan.